RILIS ARTIKEL TERBARU :

Cara menginstall dan menggunakan Greenify pada device android


Baik menyambung dari artikel Tips menghemat batrai smartphone android , Disini DaDroidRd bakal berbagi bagaimana cara menginstall dan menggunakan greenify pada device kalian guna dari aplikasi bersize kecil ini adalah untuk mengawetkan batrai kalian dan melegakan ram device kalian dengan cara menghibernate aplikasi yang tidak ingin dipakai sehingga daya batrai akan menjadi irit dan ram semakin lega, pokoknya aplikasi ini sangat berguna sekali deh.

Sebagai intermezo aplikasi ini dibuat oleh seorang senior member di xda-developer dengan nick name oasisfeng, dan disarankan device kalian harus rooted jika menggunakan aplikasi greenify ini

Baik langsung saja kita masuk kedalam tutorial yang sederhana ini

  • Pertama silahkan download dulu greenifynya DISINI (official thread)
  • Xposed harus sudah terinstall Mengenal Xposed dan cara pemakaiannya
  • Setelah selesai silahkan kalian install greenifynya
  • kemudian buka xposed lalu centang module greenifynya
  • Selanjutnya restart dulu device android kalian,
  • Buka kembali aplikasi greenify yang sudah di aktifkan
  • kemudian silahkan pilih aplikasi yang akan di hibernate
  • Aplikasi greenify ini sudah otomatis menghibernate aplikasi yang dipilih, tetapi bisa saja aplikasi yang di pilih tidak ter hibernate secara otomatis , maka dengan ini kalian bisa menekan button atau opsi yang bertuliskan "ZZZ" yang sudah disediakan
  • Jangan khawatir aplikasi ini mendukung bahasa indonesia, dan navigasinya sangat mudah di pahami jadi disini kita tidak perlu screenshot :D
Baik sudah selesai tutorial ini gunakan aplikasi ini dengan bijak, jangan sembarang hibernate nanti bisa bootloop hehee, baik semoga beruntung :D

KEMBALI KE ATAS

bm

Android, Hardware, Software, Tips, Tricks, Gadget, ROOT, Smartphone, Unlock Bootloader, Tutorial, Operating System, Troubleshoot