Meski demikian, TWRP ini masih berstatus Unofficial atau belum secara resmi di tangani oleh pihak developer TWRP, tetapi semua fitur utama dan fungsionalitasnya sudah bisa berfungsi dengan sangat baik sekarang ini untuk device Asus Zenfone Max Pro M1.
Cara install TWRP di Asus Zenfone Max Pro M1
Adapun persyatan yang mesti kalian penuhi sebelum memasangkan TWRP tersebut adalah sebagai berikut :
- Unlock Bootloader Asus Zenfone Max Pro M1
- Dowload TWRP versi terbaru DISINI
- Fastboot Driver telah terpasang di PC/Laptop kalian, jika tidak punya silahkan gunakan satu dari beberapa Fastboot Driver di bawah ini :
- Download dan Install Asus Zenfone USB Driver di PC Windows kalian.
- Kabel USB
- Asus Zenfone Max Pro M1 dengan kapasitas baterai lebih dari 50%
Jika semua persyaratan telah kalian penuhi, maka silahkan lanjut ke cara pemasangan TWRP tersebut, perlu di ingat lakukan dengan hati-hati, karena jika salah dalam pengerjaannya hasilkan akan sangat fatal dan Asus Zenfone Max Pro M1 kalian akan berakhir Brick, berikut adalah cara pemasangannya :
2. Jika sudah rename file recovery yang telah kalian download tadi menjadi twrp.img lalu copy atau pindahkan file twrp.img kedalam folder direktori ABD dan Fastboot di PC kalian.
3. Silahkan masuk ke Mode Fastboot atau Mode Bootloader dengan cara menekan tombol Volume Up (+) dan Power berbarengan saat device kalian sudah dalam kondisi Power Off.
4. Koneksikan device kalian ke PC dengan USB dan buka aplikasi Command Promt (CMD) dan arah kan ke direktory driver ADB dan Fastboot kalian.
5. Masukan perintah ini :
fastboot devices
fastboot flash recovery twrp.img
fastboot reboot
Penting ~ Jika terjadi Bootloop atau Brick setelah pemasangan TWRP tersebut, maka cara memperbaikinya ada di artikel ini Cara Atasi Bootloop Setelah Pasang TWRP Asus Zenfone Max Pro M1.
Dengan demikian, harusnya TWRP sekarang ini sudah terpasang dengan baik di Asus Zenfone Max Pro yang kalian miliki, langkah selanjutnya tingga kalian sesuaikan saja sendiri, apakah ingin melakukan ROOT di Asus Zenfone Max Pro M1 kalian atau ingin sekedar memasangkan Mod, semua hal tersebut silahkan kalian sesuikan sendiri dengan kebutuhan kalian, semoga berhasil.